pengertian mesolitikum dan alat yg dihasilkan
Pertanyaan
1 Jawaban
-
1. Jawaban claramatika
Mata pelajaran: IPS Sejarah
Kelas: X SMA semester II
Kategori: Pembagian Zaman Berdasarkan Arkeologi
Kata kunci: Pengertian mesolitikum dan alat yg dihasilkan
Pembahasan:
Menurut para geologi dengan zaman pra sejarah dibagi dalam beberapa periode, antara lain sebagai berikut:
a. Zaman Arkhaikum
Pada zaman ini belum ada kehidupan manusia, tumbuhan maupun hewan. Hal ini karena bumi masih dalam kondisi panas. Zaman ini merupakan zaman paling tua dibandingkan zaman lain. Zaman ini terjadi pada sekitar 2500 juta tahun yang lalu.
b. Zaman Paleolitikum
Zaman ini berarti zaman batu tua. Pada masa ini manusia sudah dapat menggunakan peralatan walaupun masih primitif. Ciri-ciri manusia purba pada zaman ini adalah:
a) Hidup berkelompok
b) Mencari makanan dari hasil alam sekitar (food gathering) dan berburu
c) Sering berpindah-pindah tempat untuk mencari lokasi yang dekat dengan sumber mata air. Atau biasa disebut dengan nomaden.
c. Zaman Mesolitikum
Zaman mesolitikum artinya yakni zaman batu madya / zaman batu tengah. Ciri-ciri manusia purba pada zaman ini adalah:
a) Mencari makanan dari hasil alam sekitar (food gathering)
b) Mencari makanan dengan cara berburu dan menangkap ikan
Manusia pendukung dari zaman mesolitikum ialah Homo Sapiens. Zaman mesolitikum berlangsung dari 10.000 hingga 50.000 Sebelum Masehi. Masa Mesolitikum disebut juga dengan masa Haobinhian. Kebudayaan pada masa mesolitikum lebih maju dibadingkan dengan kebudayaan pada masa Paleolitikum. Lokasi penemuan bekas kebudayaan Mesolitikum yakni di pulau Jawa, Sumatera, Flores dan Sulawesi. Dalam perkembangannya, kebudayaan mesolitikum menyebar ke seluruh nusantara.
Peninggalan dari zaman madya ini yaitu
1) berupa coretan pada dinding dua atau leang. Gua ini dipakai untuk tempat tinggal dan mereka meninggalkan jejak-jejak kebudayaannya.
2) Pebble atau kapak sumatera. Kapak ini berbeda dengan chopper (kapak genggam dari masa Paleolitikum).
3) Kapak pendek (harce courte). Kapak ini berbentuk setengah lingkaran dan berbentuk pipisan. Pipisan ialah batu bata yang fungsinya untuk menggiling maksanan serta menghaluskan pewarna/cat merah. Selain itu ditemukan juga landasannya. Cat merah dipakai untuk hal-hal yang berkaitan dengan upacara religi. Alat pipisan ditemukan di Sampung, Ponorogo. Selain itu ditemukan di Sumatera, Gua Prajekan Besuki (Jawa Timur), Bukit Remis Aceh.
4) Alat-alat dari batu seperti ujung panah, flakes, kapak-kapak yang sudah diasah, alat-alat penggilingan, alat-alat dari tulang dan tanduk rusa.
d. Zaman Neolitikum
Zaman neolitikum adalah zaman batu muda yang berlangsung sekitar 1500 Sebelum Masehi. Ciri-ciri manusia purba pada zaman ini adalah:
a) Dari food gathering menjadi food producing yaitu bercocok tanam dan memelihara hewan sebagai ternak mereka yang hasilnya digunakn untuk makan sehari-hari.
b) Menetap di rumah panggung
c) Membuat lumbung-lumbung sebagai tempat untuk menyimpan padi dan gabah
e. Zaman Megalitikum
Zaman megalitikum yakni zaman batu besar. Pada zaman ini ditemukan peralatan yang terbuat dari batu – batu besar.
Pertanyaan Lainnya